berita
berita

|

Rapat Koordinasi Penanggulangan KARHUTLA Tahun 2023 di Provinsi Kalimantan Tengah

												

Palangka Raya (Kamis, 13 Juli 2023) – Merujuk Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2020 tentang Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan. Kemenko Polhukam dipimpin oleh Brigjen Pol Drs. Lakoni, S.H., M.M selaku Asdep 4/V Kamtibmas melaksanakan Rapat Koordinasi Penanggulangan KARHUTLA Tahun 2023 di Provinsi Kalimantan Tengah yang dilaksanakan secara hybrid (Tatap muka dan online) . Rakor ini dihadiri oleh berbagai instansi baik Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, dan Pemerintah Kota Palangkaraya: Pemerintah Pusat: 1. Sestama Badan Restorasi Gambut dan Mangrove; 2. Dirjen Pengendalian Perubahan Iklim Kementerian LHK; 3. Deputi Bidang Pencegahan BNPB; 4. Deputi Bidang Penanganan Darurat BNPB; 5. Deputi Bidang Klimatologi BMKG; 6. Direktur Manajemen Bencana dan Kebakaran Ditjen Bina Adwil Kemendagri; 7. Direktur Perlindungan Perkebunan Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian; Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah: 8. Gubernur Kalimantan Tengah; 9. Sekda Prov. Kalimantan Tengah; 10. Kapolda Kalimantan Tengah; 11. Kajati Prov. Kalimantan Tengah; 12. Danrem 102/Panju Panjung; 13. Kepala Pelaksana BPBD Prov. Kalimantan Tengah; 14. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Prov. Kalimantan Tengah; 15. Kepala Dinas Kehutanan Prov. Kalimantan Tengah; 16. Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Tjilik Riwut Palangka Raya; 17. Kepala Balai PPI Wilayah Kalimantan; Pemerintah Kota Palangkaraya: 18. Walikota Palangkaraya; 19. Dandim 1016/Palangka Raya; 20. Kapolres Palangkaraya; 21. Kepala BPBD Kota Pangkaraya. Menko Polhukam, Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, S.H., S.U., M.I.P., pernah menyampaikan sebelumnya pada PD Rakorsus Menteri Antisipasi dan Penanggulangan Karhutla pada tanggal 20 Januari 2023 bahwa: 1. BMKG memprediksi pada Tahun 2023 akan lebih kering dibandingkan Tahun 2022, bahkan terdapat kemungkinan terjadi El Nino setelah 3 kali La Nina; 2. Para kementerian/Lembaga dan Pemda agar bersinergi dan saling membantu, guna mempersiapkan sebaik-baiknya, baik dari kelengkapan sarana, prasarana, anggaran, peraturan dan hal-hal terkait lainnya guna antisipasi meningkatnya potensi karhutla; 3. Segera selesaikan hambatan dan kendala yang dapat mengganggu jalannya penanggulangan karhutla, jangan biarkan hal-hal teknis menghambat kinerja kita. Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, S.IP juga memberi arahan bahwa Bupati/Wali Kota memantapkan SDM, Sarpras, dan Anggaran penanganan karhutla tahun 2023. Jika dipandang perlu segera tetapkan status siaga darurat karhutla. Pada kesempatan ini, Ibu Catur Winarti, SP selaku Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Tjilik Riwut juga menyampaikan bahwa informasi cuaca dan iklim di wilayah Kalimantan Tengah dapat dipantau melalui website BMKG Kalteng pada alamat kalteng.bmkg.go.id. Hal tersebut salah satu langkah agar diseminasi informasi BMKG Cepat, Tepat, Akurat, Luas, dan Mudah Dipahami.